JAKARTA TIMUR – Camat Kecamatan Makasar, Dimas Prayudi, menerima audiensi Forum Komunikasi Komite Sekolah (FKKS) Kecamatan Makasar di Ruang Rapat Lantai 2 Kantor Kecamatan Makasar, Jakarta Timur, Selasa (18/11/2025). Pertemuan ini digelar sebagai upaya memperkuat sinergi antara pemerintah kecamatan dan para pemangku kepentingan pendidikan di wilayah tersebut.
Audiensi dihadiri oleh Ketua Umum FKKS Jakarta Timur, H. Syamsul Bahri, didampingi Ketua FKKS Kecamatan Makasar, Lusiawati, serta para pengurus FKKS se-Kecamatan Makasar. Suasana dialog berlangsung hangat dan produktif, mengangkat sejumlah isu prioritas di sektor pendidikan dan sosial kemasyarakatan.
Dalam sambutannya, Camat Makasar Dimas Prayudi menyampaikan apresiasi atas kehadiran FKKS. Ia menegaskan bahwa kolaborasi antara pemerintah dan komite sekolah sangat penting dalam menciptakan lingkungan pendidikan yang aman, sehat, dan berkualitas.
“Kami sangat mengapresiasi peran FKKS. Sinergi seperti ini dibutuhkan agar kita bersama-sama dapat meningkatkan kualitas pendidikan sekaligus menciptakan lingkungan yang aman bagi anak-anak,” ujar Dimas.
Ia juga mendorong FKKS untuk berperan aktif dalam sosialisasi pencegahan bullying, narkoba, dan tawuran, mengingat kerawanan sosial di lingkungan pelajar masih menjadi perhatian serius di wilayah Makasar.
Selain isu sosial, Dimas turut menyoroti pelaksanaan Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) yang disebutnya belum merata. Ia menegaskan bahwa pendirian dapur MBG harus mengikuti prosedur resmi serta dilakukan melalui koordinasi bersama SPPG (Sistem Penyediaan Pangan Gizi) agar program dapat berjalan optimal dan tepat sasaran.
Audiensi ini menghasilkan komitmen bersama bahwa FKKS Kecamatan Makasar dan Pemerintah Kecamatan akan terus memperkuat kolaborasi dalam berbagai program ke depan. Fokus kerja sama meliputi pembinaan pelajar, pelestarian budaya, peningkatan kualitas pelayanan pendidikan, serta program-program sosial yang berdampak langsung pada masyarakat.
Pertemuan ditutup dengan harapan agar sinergi yang terbangun dapat mendukung terciptanya lingkungan pendidikan yang lebih baik, aman, serta berdaya guna bagi generasi muda di Kecamatan Makasar dan wilayah Jakarta Timur.
Penulis: Roganda
Editor : Alam Chan

