TANGERANG, jurnalfakta1.com — Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, Wakil Ketua Dewan Pimpinan Anak Cabang (DPAC) Gerakan Anti Narkoba Nasional (GANN) Kecamatan Pinang, Ali Jaya, bersama jajaran pengurus melakukan kunjungan ke SD Negeri Larangan 3, Kota Tangerang.
Kegiatan ini menjadi wujud partisipasi dan semangat kebersamaan dalam memperingati momen bersejarah bangsa. Rombongan DPAC Gann Pinang disambut hangat oleh wali kelas dan guru kelas 6C, Muhammad Sudigdo dan Bayu.
Pada kesempatan tersebut, dilakukan pemasangan banner HUT RI ke-80 di lingkungan sekolah sebagai simbol semangat perjuangan dan pengingat pentingnya mengisi kemerdekaan dengan hal-hal positif.
Ali Jaya menuturkan, pemasangan banner ini tidak hanya sekadar mempercantik suasana perayaan, tetapi juga menjadi sarana menumbuhkan rasa nasionalisme di kalangan siswa. “Kami ingin para pelajar memahami makna kemerdekaan, serta termotivasi untuk menjaga persatuan dan mengisi kemerdekaan dengan prestasi,” ujarnya.
Lebih lanjut, Ali Jaya mengungkapkan bahwa dalam waktu dekat pihaknya akan menggelar program penyuluhan ke sejumlah sekolah, mulai dari tingkat SD hingga SMA/SMK, guna memberikan edukasi tentang bahaya narkoba. “Pencegahan harus dilakukan sejak dini agar generasi penerus bangsa terlindungi dari ancaman narkotika,” tambahnya.
Melalui kegiatan ini, DPAC Gann Pinang berharap dapat mempererat hubungan baik dengan pihak sekolah dan masyarakat sekitar, sekaligus memperkuat semangat kebangsaan di kalangan generasi muda.
Reportter: Ali & Sri Nurhaeni
Editor : Alam Chan

